KENDAL - Upaya untuk memelihara, menyiapkan dan meningkatkan kemampuan Prajurit Kodim 0715/Kendal dilakukan dengan melaksanakan kegiatan latihan secara terprogram, bertahap, bertingkat dan berlanjut. Kegiatan latihan dilaksanakan sesuai kalender kegiatan yang bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan dasar keprajuritan sehingga tugas pokok yang diembankan kepada setiap Prajurit dapat terlaksana dengan baik. Diawal tahun anggaran 2023, kegiatan latihan yang dilaksanakan yaitu Latihan Perorangan Dasar atau Latorsar yang di laksanakan di Koramil Jajaran Kodim 0715/Kendal, seperti yang di laksanakan hari ini di Koramil 17/Ringinarum Kodim 0715/Kendal. Jum'at (20/1/2023).
Batiops Kodim 0715/Kendal, Pelda Riyanto menuturkan, " Latihan Perorangan Dasar Prajurit Kodim 0715/Kendal sudah Kami laksanakan mulai hari senin tanggal 16 januari bertempat di Koramil jajaran Kodim 0715/Kendal dengan penyelenggara Staf Operasional dan para Babinsa sebagai peserta latihan. Latihan ini merupakan bagian dari Latihan Dalam Satuan (LDS) yang bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan personel Bintara dan Tamtama dalam menyikapi persoalan di wilayah, sehingga setiap ada kejadian baik sebelum, selama dan sesudah kejadian, dapat diambil tindakan antisipasi secara cepat dan tepat secara dini ", tuturnya.
Lebih lanjut Pelda Riyanto menjelaskan, " Materi Latihan Perorangan Dasar meliputi Komsos, Tali temali, Navigasi Darat serta ilmu Dasar Militer dan Teritorial lainnya yang diharapkan bisa diterima dan diterapkan di masyarakat dengan baik oleh para anggota. Latihan Perorangan Dasar merupakan kegiatan program yang mutlak harus dilaksanakan guna mengasah kembali kemampuan-kemampuan dasar yang dimiliki setiap prajurit. Materi yang kita latihkan adalah materi yang saya yakin para anggota sudah kuasai, ini sifatnya hanya penyegaran dan pemeliharaan kemampuan. Dari tahapan latihan yang dilaksanakan nantinya setiap prajurit akan melaksanakan ujian baik teori maupun praktek yang kita sebut sebagai Uji Terampil Perorangan Umum atau UTP Umum. ", jelasnya.